Langkah Menyelamatkan Smartphone atau Ponsel Yang Terendam Air

Secara tidak sengaja, pasti Anda pernah mengalami kejadian ini. Dimana smartphone atau ponsel tercebur ke dalam genangan air, toilet atau penampungan air secara tidak sadar. 

Langkah Menyelamatkan Smartphone atau Ponsel Yang Terendam AirSecara tidak langsung, Hal tersebut pastinya akan memberikan dampak kerusakan terhadap smartphone atau ponsel Anda.

Oleh karena itu, lakukan pertolongan pertama yang ada di bawah ini ketika suatu waktu smartphone atau ponsel Anda tercebur ke dalam air:




Langkah Menyelamatkan Smartphone atau Ponsel Yang Terendam Air


1. Sesegera mungkin keluarkan smartphone atau ponsel yang tercebur ke dalam air.

2. Lepaskan baterai lalu diamkan hingga baterai kering.
3. Keluarkan kartu SIM dan kartu memori. Hal ini dilakukan untuk mencegah agar kartu SIM dan memori tidak cepat rusak dan biarkan hingga kering.
4. Keringkan smartphone atau ponsel Anda.

Jika langkah diatas telah Anda lakukan, maka selanjutnya, baca langkah alternatif di bawah ini:


1. Masukkan smartphone atau ponsel Anda ke dalam sebuah kantong plastik yang berisikan beras. Beras berfungsi sebagai penyerap air agar air di dalam smartphone atau ponsel dapat segera kering. Atau Anda dapat meletakkan smartphone atau ponsel Anda ke dalam sebuah mangkuk, lalu isikan mangkuk tersebut beras. Jika smartphone atau ponsel telah kering, bersihkan beras yang tersisa lalu pasanglah baterai dan coba hidupkan kembali smartphone atau ponsel Anda.


2. Atau jika perlu, Anda dapat menggunakan vacum cleaner untuk mengerikan smartphone atau ponsel Anda.


Catatan tambahan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan sangat dihindari oleh Anda bila ingin mencoba mengeringkan smartphone. Beberapa hal tersebut diantaranya dengan menghindari pemakaian panas yang berlebihan, seperti menggunakan pengering rambut (hair dryer), panas dari lampu, atau dijemur di bawah sinar matahari secara langsung. Cara-cara tersebut bisa merusak komponen dan konektor pada smartphone Anda.

Receive All Free Updates Via Facebook.