Cara Mengubah Font Android
Seperti kita ketahui, ponsel Android memberikan kontrol sepenuhnya kepada para penggunanya adalah sesuatu hal yang sering orang inginkan tidak seperti sistem operasi iOS atau mungkin Symbian. Ada beberapa cara untuk men-tweak perangkat Android Anda dan salah satunya adalah mengubah font yang tersedia pada ponsel Android Anda.
iFont
Mengubah font pada ponsel Android cukup mudah. Ada berbagai cara untuk mengubah font pada ponsel Android Anda. Salah satu cara termudah mengubah font ponsel Android Anda adalah dengan menggunakan aplikasi iFont. iFont adalah sebuah aplikasi yang dapat bekerja di hampir semua perangkat ponsel Samsung. Apabila Anda ingin menggunakannya pada perangkat selain Samsung, Anda memerlukan akses root. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk mengubah font tertentu pada ponsel Anda. Namun, Anda harus memeriksa ponsel Android Anda telah mengaktifkan pemasangan aplikasi “unknown sources”. Anda dapat melakukannya dengan membuka menu Settings, kemudian Security.
Cara menggunakan aplikasi iFont:
iFont
Cara menggunakan aplikasi iFont:
- Untuk mendownload, menginstall, dan juga kustom font bisa menggunakan tab Online
- Klik pada font yang ingin Anda install
- Tekan tombol Download
- Tekan tombol Set
- Jika Anda mendapatkan jendela prompt mengenai pengaturan mode untuk System mode, tekan tombol OK
- Perangkat Anda akan secara otomatis reboot untuk menerapkan font baru
* Catatan: Apabila ponsel Android Anda selain Samsung, pilih System mode, apabila ponsel Android Anda perangkat Samsung, pilih Samsung mode.
Untuk mengetahui lebih jelas lagi mengenai aplikasi iFont, tonton video dibawah ini:
0 Response to "Cara Mengubah Font Android"
Post a Comment
Peraturan dalam memberikan komentar:
1. Sebelum Anda berkomentar, saya berharap Anda like, share, +1 atau tweet terlebih dahulu
2. Perhatikan relevansi komentar dengan artikel
3. Gunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar
4. Berkomentarlah ketika Anda memiliki pertanyaan atau ingin menambahkan isi dari artikel
5. Dilarang memanfaatkan kotak komentar sebagai sarana promosi